Rabu, 29 Juli 2015
Artikel Diskusi Koperasi "Kualitas dan kuantitas Kader Kopma, Pentingkah?"
KUALITAS DAN KUANTITAS KADER KOPMA,
PENTINGKAH?
Setiap
unsur dalam kehidupan ini tidak lepas dari perbincangan tentang kualitas dan
kuantitas, bahkan kedua hal tersebut seringkali menjadi permasalahan cukup besar
yang perlu didiskusikan dan diselesaikan dengan jalan yang cukup panjang.
Sebagai contoh kecil, ketika kita harus memilih untuk membeli baju dengan bekal
uang hanya Rp. 100.000,- maka kita akan dihadapkan pada dua pilihan. Membeli
satu baju saja dengan kualitas yang cukup baik atau kualitas rendah tetapi bisa
membeli dua baju? Begitu pula ketika kita dihadapkan pada pilihan untuk membeli
ikan. Kita dihadapkan pada dua pilihan, apakah akan membeli satu ikan yang
ukurannya cukup besar atau membeli banyak ikan dengan ukuran yang kecil?
Permasalahan
tersebut tidak hanya terjadi dalam kehidupan pribadi manusia saja, karena dalam
kehidupan sosialnya pun permasalahan tersebut tidak bisa dihindari. Maka,
organisasi sebagai salah satu sarana kehidupan sosial manusia tentu akan
menemukan permasalahan tersebut. Apalagi ketika suatu organisasi diharuskan
untuk memiliki generasi/kader, maka akan dihadapkan pada pilihan yang cukup
berat. Sedikit kader tapi berkualitas, atau banyak kader dengan kualitas yang
biasa saja.
Kualitas
dan kuantitas memang merupakan hal yang berbeda. Tetapi keduanya seringkali
disandingkan dan seolah selalu berdampingan. Jika kuantitas merupakan suatu
nilai yang dapat dihitung, maka kualitas nilainya tidak dapat dihitung dan
biasanya berdasarkan pada pendapat orang lain seperti baik buruknya sifat
seseorang, tampan, cantik, dan lain-lain. Kuantitas dan kualitas biasanya
berbanding terbalik, misal ketika kuantitas cenderung lebih tinggi maka
kualitas cenderung rendah. Sebaliknya, ketika kuantitas lebih rendah, maka
kualitas cenderung lebih tinggi, meski tak selamanya begitu.
Berbicara
masalah kualitas dan kuantitas, pada hari Jum’at, 29 Mei 2015 Bidang
Pengembangan Sumber Daya Anggota (PSDA) KOPMA Bumi Siliwangi UPI
menyelenggarakan salah satu program kerjanya yaitu Diskusi Koperasi dengan Tema
“Kualitas dan Kuantitas Kader KOPMA,
Pentingkah?” yang dihadiri oleh 31 orang anggota dari semua komisariat
(Kopma tingkat fakultas). Nampaknya tema yang diangkat cukup menarik para
anggota, karena dari awal sampai akhir diskusi berjalan dengan cukup lancar
diikuti dengan keaktifan semua peserta diskusi.
Sempat
terjadi perdebatan yang cukup panjang antara peserta diskusi, karena tentunya
organisasi KOPMA berbeda dengan organisasi mahasiswa lain khususnya di
Universitas Pendidikan Indonesia. Jika permasalahan tersebut dipertanyakan pada
organisasi lain, mungkin akan mudah saja dijawab, karena tentu kualitas lah
yang lebih penting untuk memajukan keorganisasiannya. Akan tetapi, lain halnya
jika permasalahan tersebut dipertanyakan pada organisasi KOPMA. Mengingat KOPMA
merupakan organisasi/Unit Kegiatan Mahasiswa yang mempunyai peran dan fungsi
ganda. KOPMA Bumi Siliwangi UPI mempunyai fungsi ganda, yaitu selain berfungsi sebagai
wahana pelayanan dan peningkatan kesejahteraan mahasiswa, juga sebagai wahana
pendidikan yaitu tempat pembentukan kader koperasi (human investment).
Bagi
KOPMA, kuantitas tentunya sangatlah penting karena modal berasal dari anggota.
Apalagi KOPMA Bumi Siliwangi UPI bergerak dalam bidang konsumsi dan jasa.
Begitu juga dengan kualitas, tentu organisasi manapun sangatlah memperhatikan
kualitas kadernya, terlebih lagi KOPMA merupakan bagian dari Koperasi dan
mempunyai undang-undang. Dimana dalam salah satu pasalnya disebutkan bahwa
salah satu prinsip Koperasi adalah pendidikan. Tentu dari pendidikan inilah akan
tercipta kader-kader yang handal dan berkualitas. Dari kader yang berkualitas
itu lah Koperasi Mahasiswa Bumi Siliwangi UPI bisa bertahan sampai saat ini dan
menjadi salah satu KOPMA terbaik di Indonesia.
Berdiskusi
masalah kualitas dan kuantitas memang tak kunjung selesai, sampai akhirnya
disimpulkan bahwa kualitas dan kuantitas kader memang sama-sama penting bagi
Koperasi Mahasiswa karena kualitas dan kuantitas seperti halnya kura-kura dan
tempurungnya yang tidak bisa dipisahkan. Namun, ada satu kalimat menarik yang
disampaikan oleh salah satu peserta diskusi bahwa “kualitas adalah penting dan kuantitas adalah perlu” bagi
perkembangan dan kemajuan KOPMA Bumi Siliwangi UPI.
BRAVO KOPERASI!
BRAVO KOPERASI!
PSDA KOPMA BS UPI 2015-2016
L
Senin, 04 Mei 2015
OPEN RECRUITMENT KEPANITIAAN KOPMA ADDICT
Hai Kopmania,
Telah dibuka pendaftaran Panitia KOPMA ADDICT 2015
Daftarkan dirimu sekarang juga yaa :D
Lalu dapatkan pengalaman dan ilmu yang berharga...LET'S JOIN US
Formulir pendaftaran dan format master plan silahkan download disini, download pada tulisan "DOWNLOAD" yang warna merah yaa.. Ingat tanggal pentingnya, Semangat ^_^
http://downloads.ziddu.com/
http://downloads.ziddu.com/
Rabu, 29 April 2015
WARNAI KOPMA DENGAN SAPA
Bulan Mei
di KOPMA BS UPI akan membentuk Tim CINTA (Pencari Anggota) untuk mewarnai KOPMA
dengan SAPA (Semangat menjemput anggota)
Apa itu Tim CINTA?
Tim CINTA
adalah tim yang terdiri dari anggota aktif KOPMA BS UPI yang jumlahnya tidak
dibatasi dalam perekrutannya.
Fungsi tim
CINTA adalah untuk merekrut anggota KOPMA BS UPI dan sebagai ajang anggota
KOPMA BS UPI mencari regenerasi kader.
Keuntungan
tim CINTA adalah dapat meningkatkan communication
skill untuk menarik calon anggota menjadi anggota KOPMA BS UPI.
Apa saja
kegiatan tim CINTA?
Kegiatan
tim CINTA yang perdana adalah PELATIHAN
TIM CINTA yang dilatih oleh trainer
yang handal dalam ranah public speaking
dari LP2K (Lembaga Pelatihan dan Pendidikan Perkoperasian).
Pelatihan tim
CINTA ini sebagai pathway untuk
menciptakan TIM CINTA yang kompeten dan memiliki pengetahuan tentang KOPMA BS
UPI.
Kegiatan
untuk pelatihannya ada praktek di lapangan, pematerian tentang tips dan
strategi, serta sesi tanya jawab seputar public
speaking yang baik dan benar.
Setelah
pelatihan tim CINTA, akan ada "Class to Class Promotion" yang
berperan mempromosikan kepada calon anggota melalui kelas ke kelas yang akan dibagikan oleh koordinatornya.
Tim CINTA
yang telah disahkan oleh SK (Surat Keputusan) juga akan mendirikan stand di
KOPMA BS UPI untuk merekrut anggota dan menginformasikan bahwa pendaftaran
KOPMA dibuka setiap hari.
Tim CINTA
ini akan melakukan inovasi baru untuk merekrut anggota serta merancang ide
untuk promosi di MOKAKU UPI.
Siapa saja tim CINTA?
Tim CINTA
dipilih dan dibentuk oleh Bidang Organisasi dan LITBANG KOPMA BS UPI. Dalam
perekrutannya menggunakan sistem open
yaitu terbuka untuk semua anggota KOPMA dengan waktu perekrutannya ALL TIME. Koordinator tim CINTA telah
dipilih dalam forum rapat bidang Organisasi dan LITBANG Komisariat dan
diresmikan dengan penandatangan MOU (Memorandum of Understanding) oleh
Jaja Rozak Sujadi dari Komisariat FPEB.
Caranya
gimana untuk gabung tim CINTA?
Caranya
sangat mudah, bagi yang berminat untuk gabung dalam tim ini langsung saja
mendaftar melalui bidang organisasi dan LITBANG di Komisariat atau via SMS
dengan cara
ketik :
Daftar_Tim CINTA Kirim ke CP
CP :
0896 7809 6294 (FINISH)
0856 2476 1228 (ANGGRI)
0856 8690 176 (CYNDI)
Kenali KOPMA mu dengan CINTA mu
Bravo Koperasi !!!
ACTION DALAM KOPMA BS UPI
Bulan
Mei ini terdapat tanggal penting untuk KOPMA BS UPI. Tanggal penting itu salah
satunya merupakan ACTION dalam KOPMA BS
UPI.
ACTION
ini adalah Act in Organisation yang ditandai dengan terbentuknya tim LITBANG
dengan kuota 15 orang.
Tim LITBANG? Apa itu?
Tim LITBANG
adalah tim yang terdiri dari 15 anggota
aktif KOPMA BS UPI yang diseleksi secara administrasi
oleh bidang Organisasi dan LITBANG.
Fungsi tim LITBANG adalah untuk meneliti
berbagai aspek penelitian untuk perkembangan KOPMA BS
UPI dan sebagai ajang pelatihan dan pengembangan softskill
terutama dalam hal penelitian.
Keuntungan tim LITBANG adalah mendapatkan
sertifikat khusus penelitian dan mendapatkan DIKLAT PENELITIAN TIM LITBANG yang
sesuai berdasarkan kurikulum LITBANG yang telah tersusun.
Tim LITBANG, bentuk pelatihannya seperti apa?
DIKLAT
PENELITIAN TIM LITBANG yaitu berbentuk pelatihan yang menggali tentang tips
untuk menulis karya tulis ilmiah dan meneliti berbagai aspek menggunakan
metode yang ilmiah dan teoritis.
DIKLAT
PENELITIAN akan dibagi menjadi beberapa sesi untuk kinerja tim LITBANG dan akan
diakhiri dengan WORKSHOP TIM LITBANG.
WORKSHOP
TIM LIBANG adalah presentasi hasil penelitiaan serta merupakan ajang untuk
menampilkan hasil kerja Tim LITBANG kepada anggota KOPMA BS UPI.
Tim LITBANG, prosedurnya seperti apa?
Tim LITBANG
dipilih dan dibentuk oleh Bidang
Organisasi dan LITBANG KOPMA BS UPI. Dalam perekrutannya menggunakan sistem open yaitu terbuka untuk semua anggota
KOPMA dengan mengumpulkan persyaratan yang telah tertera
di pamflet.
"KREATIF, ILMIAH, DAN SMART
UNTUK KOPMA TERCINTA"
TUNJUKAN ACTIONMU DI KOPMA BS UPI
Info lebih lanjut bisa hubungi:
CP :
0896 7809 6294 (FINISH)
0856 2476 1228 (ANGGRI)
0856 8690 176 (CYNDI)